Mantap, Pak Bhabin Di Ponorogo Berikan Penyuluhan Kepada Siswa Siswi Madrasah Diniyah

Mantap, Pak Bhabin Di Ponorogo Berikan Penyuluhan Kepada Siswa Siswi Madrasah Diniyah

featured image
PONOROGO - Sebagai ujung tombak garda terdepan dari Kepolisian RI, Anggota Bhabinkamtibmas Polres Ponorogo Polda Jatim selalu dituntut untuk aktif bersosial dengan seluruh elemen masyarakat di wilayah desanya masing - masing.

Bukan tanpa alasan, hal tersebut merupakan harapan dari pimpinan Polri, salah satunya Kapolres Ponorogo AKBP Catur C. Wibowo, S.I.K., M.H. dalam mengimplementasikan program quick wins presisi dibidang penguatan eksternal dengan masyarakat.

Seperti halnya yang dilakukan Bripka Suharsono anggota bhabinkamtibmas Ds. Karangpatihan Polsek Pulung Polres Ponorogo Polda Jatim yang selalu mendukung program belajar siswa siswi di sekolah yang ada di Desanya.



Dukungan tersebut di laksanakan dalam bentuk pemberian alat tulis kepada Siswa dan Siswi SDN Karangpatihan beberapa waktu lalu.

Selain itu, Bripka Suharsono juga memberikan penyuluhan kepada siswa siswi Madin (Madrasah Diniah) Dkh Jurugan Ds. Karangpatihan Kec Pulung Kab. Ponorogo tentang tertib berlalu lintas bertempat di sekolah setempat, Rabu (23/11/2022).

Ada sebanyak 30 siswa/i kelas I dan II, diberikan sosialisasi pemahaman terhadap rambu-rambu dan tata tertib berlalu lintas.

“Tujuannya untuk menanamkan cara berlalulintas yang baik dan aman sejak usia dini. Selain itu juga dengan sosialisasi tersebut akan terbangun kesadaran tentang pentingnya keselamatan diri saat mereka dewasa nanti dalam berlalulintas,” kata Bripka Suharsono

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Suharsono menyampaikan pengenalan tentang rambu-rambu lalu lintas dan penekanan kepada anak-anak agar tertib berlalu lintas.

“Pengenalan rambu lalu lintas pada anak usia dini sangat penting, untuk menanamkan kedisiplinan dan memberikan proses pembelajaran tentang tata tertib berlalu lintas kepada anak-anak,” terangnya.



Dia juga memperagakan gerakan gerakan dasar lalu lintas serta menjelaskan arti rambu-rambu kepada anak-anak, mulai dari warna lampu merah, kuning, hijau, hingga rambu larangan masuk berhenti dan rambu-rambu lainnya.



Kepala Sekolah Madrasah Diniah Ds. karangpatihan mengucapkan terimakasih kepada kepolisian khusunya Bhabinkamtibmas yang telah hadir ke sekolahnya.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pak Harsono yang telah menyempatkan diri hadir ke sekolah kami untuk memberikan pemahaman, tentang tertib berlalu lintas kepada anak-anak," Pungkasnya

(Humas)

Posting Komentar

0 Komentar